PATRAP PEDULI BANTU SESAMA

Rajeg – Hujan deras yang terjadi pada akhir Februari 2022 kemarin membuat Sungai Cibanten meluap hingga mengakibatkan banjir serta tanah longsor di sebagian Kota dan Kabupaten Serang pada Selasa (01/03/2022) pagi.

Wujud kepedulian terhadap sesama Dewan Ambalan Pangeran Ariya Tengah – Ratu Ayu Pembayun Gugus depan 15.119 – 15.120 yang berpangkalan pada SMA Negeri 14 Kabupaten Tangerang dengan bentuk penggalangan dana untuk korban banjir Serang telah selesai dilaksanakan. Wujud kepedulian tersebut bertajuk “PATRAP Peduli Bencana Banjir Wilayah Serang – Banten”.

Giat tersebut dilaksanakan selama kurang lebih dua hari, terhitung tanggal 5 – 6 Maret 2022. Penggalangan dana tersebut mengerahkan adik-adik Pramuka Penegak SMAN 14 Kab. Tangerang, dan menyebar di wilayah sekitar Kecamatan Rajeg.

Dari hasil giat penggalanan dana tersebut terkumpul uang tunai sebesar Rp. 6.000.000,- dan langsung di salurkan ke Posko Rajeg Peduli dan Berbagi yang diterima langsung oleh Kak Rohidi Sudarji selaku panitia yang bertempat di Halaman Kantor Pemerintah Kecamatan Rajeg.

“Saya sangat berterima kasih sekali kepada seluruh masyarakat sekitar Kecamatan Rajeg yang telah menyumbangkan sebagian rezeki untuk membantu saudara kita yang saat ini tertimpa musibah, dan tentunya juga kepada seluruh anggota Gerakan Pramuka Ambalan PATRAP yang sudah mau datang serta membantu kegiatan selama dua hari tersebut, dan semoga dapat membantu meringankan beban warga yang tertimpa musibah banjir di Serang, ujar Kak Jamsuri selaku Pembina.

Penulis : KROFFICIAL MEDIA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.