JAMBORE RANTING 2018

Alhamdulillah, kegiatan Jambore Ranting ke-18 Gerakan Pramuka Kwartir Ranting Kecamatan Rajeg tahun 2018 telah selesai dilaksanakan.
Padatnya agenda kegiatan pada Jambore Ranting kali ini tidak menyurutkan semangay adik-adik untuk mengikuti rangkaian kegiatan selama 3 hari 2 malam.


Acara Jambore Ranting Kwartir Ranting Kecamatan Rajeg dibuka langsung oleh Camat Kec. Rajeg selaku Ka Mabiran ( Ahmad Patoni, S.Ip) pada hari Kamis, 30 Agustus 2018 pukul 10.00 WIB.
Rangkaian kegiatan pada Jambore mulai hari pertama meliputi :

  1. Kesakaan
  2. Forum Penggalang
  3. Explore Pramuka Garuda
  4. Ngabuburit
  5. Tabligh Akbar

Di hari kedua, Jum’at 31 Agustus 2018 agenda kegiatan meliputi :

  1. Wisata Religi ( Ziarah makam K. H. Ahmad Dahlan)
  2. Wisata Air ( Funpark Rajeg)
  3. Olahraga Masyarakat dan Olahraga Tradisional ( FORMI Kabupaten TGR)
  4. Enterpreneur ( Sablon )
  5. Festival Kuliner nusantara
  6. Unggun dan Panggung seni Budaya nusantara

Hari ke 3, Sabtu 01 September 2018 meliputi :

  1. Karnaval Budaya
  2. Bakti Sosial
  3. Bumbung Pramuka
  4. Anjangsana
  5. Penutupan

Panitia berharap, pada kegiatan Jambore selanjutnya akan lebih meriah dan lebih berkesan bagi para peserta.

Sampai berjumpa kembali di Jamran ke- 19 Kwartir Ranting Kecamatan Rajeg.

(7/9/18, K’Jems)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.