Tag: #kwarda

  • OPTIMALISASI GEDUNG SEKRETARIAT KWARRAN

    OPTIMALISASI GEDUNG SEKRETARIAT KWARRAN

    Rajeg – Gedung sekretariat merupakan salah satu sarana untuk lebih mengoptimalkan kegiatan organisasi dan merupakan aset yang sangat berharga, terutama dalam bidang pembinaan kepramukaan.

    Untuk lebih mengoptimalkan lagi fungsi dari kantor sekretariat kwarran, pengurus Kwarran Rajeg beserta DKR dan pembina yang berada di wilayah Kwarran Rajeg melaksanakan kegiatan senam sehat di halaman gedung sekretariat Kwarran Rajeg yang bertempat di komplek gedung kantor Kecamatan Rajeg (08/01/2022).

    Kegiatan tersebut selain bertujuan untuk mengoptimalkan penggunaan gedung sekretariat Kwarran, juga sebagai sarana silaturahmi antar pengurus Kwarran, DKR, dan pembina yang berada di wilayah Kwarran Rajeg serta sekaligus menyusun rencana persiapan Rapat Kerja Ranting (RAKER) yang akan dilaksanakan dipertengahan bulan ini.

    Kedepannya, kantor sekretariat Kwarran Rajeg akan buka setiap hari (hari kerja) dengan petugas yang berbeda setiap harinya berdasarkan jadwal yang telah disusun, dan diharapkan bisa lebih mengoptimalkan lagi penggunaan gedung sekretariat Kwarran untuk kemajuan organisasi Pramuka di Kwarran Rajeg, ujar Kak Emas Bahtiar selaku sekretaris Kwarran.

    Penulis : KROFFICIAL MEDIA